Friday, May 25, 2012

Surat Untuk Ibu

Share on :

Dalam lamunan aku bertanya
mengapa ??
mengapa ini terjadi kepada ku ??

apa salah ku ??
untuk apa aku ada di sini ??
siapa sesungguhnya aku ??

setiap langkah ku berjalan dan entah mengapa kaki ini selalu saja berat
"sebatang kara",,aku sungguh tidak suka dengan julukan itu
aku benci kesendirian
aku benci dengan hinaan yang mampir di diriku
aku benci karena aku buta arah atas hidupku ini

ibu..
dimana sesungguhnya engkau berada ??
aku ingin bertemu
aku ingin menyandarkan tubuh ini di dalam pelukan hangatmu
aku merindukanmu ibu...
sungguh merindu

ibu...
mengapa engkau tega meninggalkan aku sendiri di sini
membiarkan aku menata hidupku sendiri

seburuk itukah aku di matamu ??
sehingga engkau tega membuang aku setelah engkau mengantarkan aku ke dunia ini

ibu...
jika aku boleh memilih,,,aku tidak ingin engkau lahirkan
aku tidak ingin merasakan hidup yang pahit ini
aku lelah
aku jenuh

aku tidak tau harus menyalahkan siapa atas hidupku ini
terkadang aku marah atas diriku sendiri
aku malu
aku terpuruk
aku merasa hina di depan cermin
aku minder terhadap teman sebaya ku
karena bahkan ibu ku sendiri tidak menginginkan aku untuk menjadi bagian hidup'nya

Namun terlepas dari itu semua
aku sadar,,,tidak ada guna'nya aku trus saja mengeluh
aku harus tetap menerusi hidupku ini meskipun itu perih
aku harus bisa berdiri dengan kaki ku sendiri

ibu
aku akan membuktikan kepadamu
klu aku mampu
karena aku percaya dengan kuasa TUHAN
aku akan hidup sebaik mungkin
aku akan selalu menunggumu untuk datang di kehidupanku

ibu
aku menunggumu selalu
aku ingin engkau datang kepadaku,,memeluk'ku dan berucap "ibu bangga memimiliki mu,,nak"








0 comments:

Post a Comment

Template by:

Free Blog Templates